Selasa, 17 Februari 2009

Manfaat bu@H n@Na5

Tahukah Anda? Nanas ternyata memiliki khasiat yang sangat banyak salah satunya adalah membantu menyembuhkan luka cedera di samping penyerapan zat besi ke dalam saluran darah. Karena nanas memiliki kandungan vitamin A, vitamin C, kalsium, fosfor, magnesium, besi, natrium, kalium, dekstrosa, sukrosa, serta, dan enzim bromelain yang efektif untuk mencegah datangnya virus-virus penyakit.

Nanas juga dapat mengurangi asam lambung yang berlebihan, membantu proses pencernaan di lambung, antiradang, mengganggu pertumbuhan sel kanker, dan menghambat penggumpalan trombosit (agregasi platelet).

Selain untuk pengobatan, nanas juga dapat dipakai untuk masker kecantikan kulit wajah, karena kandungan vitamin A dan C sangat ampuh untuk mengangkat sel kulit mati (skin debridement), mempercepat proses pembentukan sel dan lapisan kulit yang baru. Dan bila anda mempunyai masalah dalam berat badan, nanas juga dapat dikonsumsi.

Tapi selain khasiat yang dapat diambil dari nanas, ada juga efek sampingnya, yaitu :

1. Bagi ibu hamil dilarang minum perasan buah nanas muda

2. Buah nanas di dalam saluran cerna difermentasikan menjadi alkohol yang dapat menimbulkan kambuhnya rematik dan asam urat.

3. Penderita kencing manis (diabetes mellitus) dianjurkan untuk membatasi dalam mengkonsumsi buah nanas karena kandungan gulanya yang cukup tinggi.


Naahh ... jadi lebih tahu khasiat buah ini, banyak ga suka karena kadang klo makan di lidah gimana gitu

0 komentar:

 
Free Flash TemplatesRiad In FezFree joomla templatesAgence Web MarocMusic Videos OnlineFree Website templateswww.seodesign.usFree Wordpress Themeswww.freethemes4all.comFree Blog TemplatesLast NewsFree CMS TemplatesFree CSS TemplatesSoccer Videos OnlineFree Wordpress ThemesFree CSS Templates Dreamweaver